Senin, 22 Februari 2016

Asian Community Lectures

Posted By: Unknown - 2/22/2016 10:24:00 PM

Share

& Comment

24 Februari 2016
Februari - Juni 2016
Bale Sawala Unpad Jatinangor
One Asia Foundation adalah organisasi yang bertujuan untuk membangun suatu komunitas masyarakat Asia melalui berbagai kegiatan dalam bidang ekonomi, pendidikan, dan pertukaran budaya. One Asia Foundation bekerja sama dengan Universitas Padjadjaran akan menyelenggarakan kuliah umum ASIAN COMMUNITY LECTURES yang mengusung tema “Asian Community and Sustainable Global Competitiveness”. Kuliah umum ini menghadirkan pembicara-pembicara ahli dari dalam maupun luar negeri yang kompeten di bidangnya. Beberapa di antaranya adalah Prof. Dr. Med Tri Hanggono Achmad, dr. selaku rektor Universitas Padjadjaran, Mr. Yoji Sato yang merupakan President One Asia Foundation, dan Prof. Takahashi Akira yang berasal dari Nihon University Faculty of International.
Kuliah umum ini akan diselenggarakan selama bulan Februari – Juni 2016 lebih kurang sebanyak lima belas kali pertemuan. Perkuliahan perdana akan dimulai pada Jumat 19 Februari 2016. Peserta ditargetkan sebanyak 200 orang yang berasal dari berbagai fakultas di lingkungan Universitas Padjadjaran. Perkuliahan akan dilaksanakan setiap hari Jum’at di Bale Sawala, Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor.
Peserta yang mengikuti perkuliahan tidak hanya akan mendapatkan wawasan dan pengetahuan dari pembicara, tapi juga akan mendapatkan sertifikat dan berkesempatan memperoleh beasiswa dengan total nilai sebesar $3000 atau sekitar Rp. 40 juta dari One Asia Foundation pada acara penutupan. Seluruh rangkaian kegiatan ini gratis dan tidak dipungut biaya apapun. Adapun, informasi mengenai persyaratan calon peserta kuliah umum dan registrasi online dapat diakses melalui oneasia.unpad.ac.id.
Kuliah umum Asian Community Lectures ini perdana diselenggarakan oleh One Asia Foundation dan Universitas Padjadjaran. Ke depan, perkuliahan ini diharapkan akan berlangsung pada semester berikutnya melihat pada kesuksesan perkuliahan perdana.
Kuliah umum ini diharapkan mampu membangun kerjasama antara Universitas Padjadjaran dan One Asia Foundation, meningkatkan daya saing mahasiswa Unpad, dan membangun kesadaran akan pentingnya kerja sama antar negara-negara di Asia.
###
Facebook: oneasia.unpad.2016
Twitter: oneasia.unpad.2016
Line: @sko8716o
Instagram: @oneasia.unpad.2016
Contact Person
Renata: 0817626503
Fatimah: 08567444569
Asian Community Lectures
 Asian Community Lectures

About Unknown

Organic Theme. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © Kost Unpad Jatinangor

Designed by Templatezy