Jumat, 11 Maret 2016

Mahasiswa Unpad Raih Best Diplomacy Award di London International MUN 2016

Posted By: Unknown - 3/11/2016 11:36:00 PM

Share

& Comment

Mahasiswa Unpad Raih Best Diplomacy Award di London International MUN 2016
Sembilan delegasi Universitas Padjadjaran untuk London International Model United Nations 2016. Dari Kiri-Kanan: Remmy Tridirizky (FH), Prasetya Yudha (FIKOM), Nadia Cantika (FKG), Karima Zahra (FAPERTA), Regina Gabriela (FIKOM), Karlina (FIKOM), Mizalfia Nursabrina (FH), Ivan Andreyanto (FEB), Niko Lasmana (FEB) *
Unpad Jatinangor 2016
Mahasiswa Hubungan Masyarakat Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Unpad, Regina Gabriela berhasil meraih Best Diplomacy Award dalam ajang London International Model United Nations (LIMUN) 2016, pada 26-28 Februari 2016 lalu. Regina merupakan salah satu dari sembilan delegasi Unpad yang berlaga di LIMUN 2016.
Selama kompetisi tersebut, Regina mendapatkan komite Disarmament and International Security Committee (DISEC). Di komite ini dibahas terkait bagaimana menjaga keamanan dan perdamaian dunia. Dalam sidang semu PBB ini, Regina mewakili negara Australia bersama dengan kesembilan delegasi Unpad lainnya.
Selama tiga hari berkompetisi, Regina berhasil mengajukan sejumlah solusinya untuk dimasukkan ke dalam Draft Resolutions. “Hal ini merupakan salah satu pencapaian yang besar mengingat banyaknya negara-negara yang belomba-lomba untuk memasukkan solusi mereka kedalam Draft Resolutions,” ungkap Faculty Adviser of Universitas Padjadjaran Delegation for LIMUN 2016, Ailsa Vidi Chandrika dalam rilis yang diterima Humas Unpad.
Kemenangan Regina ini merupakan prestasi pertama yang diraih Universitas Padjadjaran dalam ajang Model United Nations terbesar di benua Eropa ini. “Diharapkan, kemenangan ini dapat menjadi titik awal bagi Unpad untuk dapat kembali meraih penghargaan di tahun depan,” harap Ailsa.*
Rilis / art

About Unknown

Organic Theme. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © Kost Unpad Jatinangor

Designed by Templatezy